FKOGK
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Forum Komunitas Online Gunungkidul
 
IndeksJual BeliPortal FKOGKLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air

Go down 
3 posters
PengirimMessage
Wonosingo Ngali Kidul
Pengawas
Wonosingo Ngali Kidul


Lokasi : Gunungkidul
Reputation : 20
Join date : 06.05.08

Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Empty
PostSubyek: Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air   Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Icon_minitimeMon Jun 16, 2008 2:21 pm

Jum'at, 6 Juni 2008 - 10:12 wib

GUNUNGKIDUL - Untuk mengatasi kesulitan air di beberapa daerah di Gunungkidul yang saat ini mulai kesulitan air untuk kebutuhan hidup sehari-hari, Bupati Gunungkidul Suharto menegaskan droping air untuk kebutuhan masyarakat tidak perlu ditunda-tunda lagi. Apalagi jika masyarakat sudah meminta untuk dilakukan droping air bersih.

"Jika masyarakat sudah mengajukan untuk droping air maka harus segera didroping, jangan ditunda-tunda lagi. Dana kan juga sudah tersedia di masing-masing kecamatan," ujarnya di gedung Pemkab Gunungkidul, Jumat (6/6/2008).

Menurut Suharto langkah untuk tidak menunda permintaan droping air ini sebagai upaya dini untuk mengatasi kesulitan kebutuhan air bersih untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Kepada tim yang sudah dibentuk Pemkab Gunungkidul, Bupati menyatakan masalah bencana kekeringan tidakselesai hanya di lakukan satu SKPD saja dan semua SKPD dilibatkan secara aktif.

"Saya sudah menunjuk tiga orang asisten Sekda untuk menjadi koordinator setiap SKPD menghadapi musim kemarau ini," kata tambah Suharto.

Keterlibatan SKPD dalam mengatasi krisis air ini bukan membantu pelaksaaan droping namun diharapkan untuk terjun langsung ke sejumlah lokasi guna membantu inventarisasi kemungkinan masih terdapat potensi air bersih yang layak dikonsumsi sebagai alternatif lain.

"Jika seluruh data terkumpul maka akan mempermudahkan kita untuk pemetaan jumlah distribusi air bersih dan juga sumber air bersih yang bisa disalurkan ke masyarakat yang membutuhkan," ujarnya Terkait dengan pelaksaan droping tambah Suharto dilakukan masing-masing kecamatan secara gratis dengan melihat skala priorotas yang lebih membutuhkan termasuk KK miskin.

"Droping air bersih kita utamakan kepada kepala keluarga yang miskin terlebih dahulu," pungkasnya. (Daru Waskita/Trijaya/hri)

sumber:okezone.com
Kembali Ke Atas Go down
https://www.facebook.com/mahesatunggalika
SAPTO SARDIYANTO
Camat
SAPTO SARDIYANTO


Lokasi : JAKARTA
Reputation : 1
Join date : 24.05.08

Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Empty
PostSubyek: Re: Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air   Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Icon_minitimeSat Jun 28, 2008 11:13 am

masalah ini sudah berlangsung sudah dari dulu setiap memasuki
musim kemarau masalah kekeringan selalu terjadi kenapa pemerintah
daerah tidak mencari investor saja untuk menanggulangi masalah ini.
pihak pemda tinggal mengawasi saja.
kasihan rakyat kita tinggal dinegeri yang kaya akan SDA nya tapi
harus menanggung akibat dari tidak tanggapnya pemerintah.


wasalam,
Kembali Ke Atas Go down
sastrokoro
Warga
sastrokoro


Lokasi : Wonosari
Reputation : 0
Join date : 05.01.09

Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Empty
PostSubyek: Re: Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air   Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Icon_minitimeSat Jan 10, 2009 11:18 am

Masalah kekeringan pada musim kemarau selalu terjadi sejak jaman baehuela
Very Happy, jadi kalo seorang bupati menginstruksikan droping air ke daerah sulit air....ah... itu sih hal biasa-biasa aja dan sangat wajar jadi itu bukanlah hal yang membanggakan apalagi disebut sebuah prestasi dance ......namun demikian bila ingin diangap luar biasa dan dipandang berprestasi wah itu yang kayaknya tidak dimilikinya sekarang, coba kalo kita perhatikan prestasi apa yang sudah dibuat/dicapai ????????? ;) .....jangankan menghitung dengan jari.... gak boleh .....mengingat aja sulit bagi kita...... :) ...artinya memang tidak punya prestasi, ya bagaimana mau berprestasi wong kerjanya cuman cari aman, nganggap paling pinter, paling benar, paling boleh, paling berhak....lha terus gimana dengan partnernya yang sekarang klimpungan bagaimana komitmennya yang 70...30...kan hanya omong kosong, belum lagi tidak acuhnya dengan prestasi orang yang telah membantunya di pemerintahan bai dari tingkat atas sampai tingkat bawah.....prestasi tidak menjadi hitungan tapi unsur kedekatan dan unsur balas budilah yang dilihat...kalo begini mau dibawa kemana Gunungkidul ini, banyak sekali kasus yang menyakitkan hati di kalangan pemerintah yang sampai sekarang dianggap selesai mmm......itu salah besar gak boleh ..ingat kejadia 27 Mei 2006 menyisakan banyak masalah bahkan telah menyakiti banyak orang termasuk beberapa gelintir orang di pemerintahan yang setelngan mati membantu tapi pada akhirnya justru ada konspirasi yang mengharuskan menciptakan kambing hitam karena dianggap menghambat proses penyelesaiannya....padahal saat itu sangat jelas sekali tidak ada satupun karyawan pemerintah yang mau mengerjakan pekerjaan tersebut...sungguh kasihan teman-teman kita yang pernah terlibat didalamnya yang tidak tahu apa-apa hanya sekedar menjalan perintah justru dijadikan kambing hitam, lebih menyakitkan lagi semua itu terjadi setelah pekerjaan mencapai 99% artinya hanya tinggal ditandatangani oleh beliau yang dipertuan agung (kalau pantas disebut demikian) yang pekerjaan malah diambil alih dengan paksa tanpa ada kompromi dan komunikasi, kalo memang akan diperlakukan demikian kenapa tidak ketika pekerjaan masih diawal.....sangat jelas sekali model pimpinan yang demikian ini hanya memanfaatkan tenaga/energi/keahlian orang lain/bawahan tanpa memperhatikan profesionalitas...sayang sekali mungkin saat itu kuping atau mata dalam keadaan sakit bahkan mungkin keduanya sakit berbarengan sehingga tidak bisa mendengar dan melihat...... ;) tapi kupikir ternyata tidak sakit ...memang seperti itulah orangnya yang mendengan tapi tak mendengar melihat tapi tak melihat...... ngakak yaaahhhhh mau apa lagi...sementara data asli masih ada ditangan orang-orang tersebut jadi bisa saja itu bocor.....mudah-mudahan kta lebih bisa melihat dan mendengar...amin.........
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content





Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Empty
PostSubyek: Re: Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air   Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air Icon_minitime

Kembali Ke Atas Go down
 
Bupati Gunungkidul Instruksikan Droping Air
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» BUPATI GUNUNGKIDUL
» REVISI PROFILE CALON BUPATI GUNUNGKIDUL
» BERITA DUKA
» Program Radio Dialog Kandidat Bupati Gunungkidul 2010 - 2015
» Program Radio Dialog Kandidat Wakil Bupati Gunungkidul 2010 - 2015

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FKOGK :: ALL ABOUT GUNUNGKIDUL :: Birokrasi & Government Watch-
Navigasi: