FKOGK
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Forum Komunitas Online Gunungkidul
 
IndeksJual BeliPortal FKOGKLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA

Go down 
5 posters
PengirimMessage
gaplex
Koordinator
gaplex


Lokasi : KARANG DUWET,KARANG MOJO,CILEDUG
Reputation : 7
Join date : 07.01.09

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeFri Feb 13, 2009 11:10 am

PONJONG (KR)- Ponjong yang kini menjadi kota kecamatan ternyata pernah menjadi ibukota Kabupaten Gunungkidul ketika kabupaten ini pertama berdiri pada 1831 dibawah kepemimpinan Mas Tumenggung Pontjodirdjo. Tidak berapa lama ketika pucuk pimpinan digantikan oleh Raden Tumenggung Prawirosetiko, pusat pemerintahan dipindah ke Wonosari yang sebelumnya bernama Wonoasri.
Pada awal berdiri, Pemerintahan Kadipaten Gunungkidul memiliki wilayah mulai dari Bunder hingga Tambakromo meliputi Bunder, Beji, Wero, Playen, Piyaman, Seneng dan Kepanjen Semanu yang dipimpin Panji Hardjodipuro. Di luar wilayah ini masih merupakan hutan belantara, termasuk hutan Nongko Doyong yang kini menjadi Kota Wonosari.
Pembukaan Hutan Nongko Doyong hasil kerja keras yang dilandasi semangat gotong royong yang tinggi di bawah pimpinan Demang Piyaman bernama Wonopawiro, menantu Panji Hardjodipuro. Setelah itu pusat pemerintahan yang semula di Pati Ponjong dipindahkan ke Wonosari dengan wilayah mulai dari Patuk sampai Tambakromo hingga sekarang.
“Bupati I Mas Tumenggung Pontjodirdjo dimakamkan di Dusun Pati Genjahan Kecamatan Ponjong. Makam ini setiap Hari Jadi Gunungkidul selalu diziarahi seluruh pejabat termasuk bupati dan wakil bupati,” kata Kepala Inkom CB Supriyanto SIP disela-sela ziarah di makam mas Tumenggung Pontjodirdjo di Ponjong, Senin (26/5).
Untuk melacak Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul dilakukan sejak 1984 oleh tim pencari fakta. Tim ini mengumpulkan fakta melalui fakta sejarah, penelitian, pengumpulan data dari para tokoh, pakar serta daftar kepustakaan yang ada. Akhirnya disimpulkan hari lahir Kabupaten Gunungkidul jatuh pada 27 Mei 1831 hari Jumat Legi 15 Besar tahun Je 1758. Penentuan hari jadi Gunungkidul tertuang dalam Perda Kabupaten Gunungkidul nomor 3 tahun 1985.
Sejak 1831 hingga 2008 Kabupaten Gunungkidul telah dipimpin 24 bupati. Diantaranya Kanjeng Mas Tumenggung (KMT) Pontjodirdjo, Kanjeng Raden Tumenggung (KRT) Prawirosetiko, KRT Suryokusumo, KRT Tjokrokusumo, KRT Padmonegoro, KRT Danuhadiningrat (s/d 1901), KRT Wiryodiningrat (1901-1914), KRT Judodiningrat (1914-1930), KRT Pringgodiningrat (1930-1935). KRT Djojodiningrat (1935-1944), KRT Mertodiningrat (1944-1945), KRT Dirdjodiningrat (1945-1946), KRT Tirtodiningrat (1946-1947).
KRT Suryaningrat (1947-1949), KRT Labaningrat (1949-1952), KRT Brataningrat (1952-1955), KRT Wiraningrat (1955-1958). KRT Djojodiningrat BA (1959-1974), Ir R Darmakum Darmokusumo (1974-1984), Drs KRT Sosro Hadiningrat (1984-1989), Ir Subekti Sunarto (1989-1994), KRT Harsodiningrat BA (1994-1999), Drs KRT Hardjohadinegoro (Youtikno) dan wakilnya Drs KRT Hardjohadiningrat MM (1999-2004) dan H Suharto SH dan wakilnya Hj Badingah SSos ( 2005-2010). (Awa)-f
Kembali Ke Atas Go down
http://www.ndtindonesia.com
dewalangit
Officer
dewalangit


Lokasi : Jl.jogja-wnsari km 20 Patuk.Dhaksinargha Bhumikarta.
Reputation : 39
Join date : 20.07.08

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeFri Feb 13, 2009 11:29 am

Selamat yagh, buat warga Ponjong,....boleh dibanggain dong,...
[penginya sich, jadi Ibukota GK terus...] ajib
Kembali Ke Atas Go down
http://www.saeahchim.co.kr/
gaplex
Koordinator
gaplex


Lokasi : KARANG DUWET,KARANG MOJO,CILEDUG
Reputation : 7
Join date : 07.01.09

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeFri Feb 13, 2009 3:36 pm

blas ra enek wong ponjong...... :roll: 🇳🇴
Kembali Ke Atas Go down
http://www.ndtindonesia.com
Anwar
Warga
Anwar


Lokasi : Jakarta
Reputation : 0
Join date : 21.01.09

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeFri Feb 13, 2009 3:58 pm

piye ki kok wong ponjong blas ro do netok po podo sare iki
Kembali Ke Atas Go down
http://www.permata-techs.com
Anwar
Warga
Anwar


Lokasi : Jakarta
Reputation : 0
Join date : 21.01.09

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeFri Feb 13, 2009 4:00 pm

aku dari tadi nyari wong ponjong gak entuk babarblas
Kembali Ke Atas Go down
http://www.permata-techs.com
tomber
KorLap
tomber


Reputation : 3
Join date : 29.04.08

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeFri Feb 13, 2009 8:33 pm

kulo tiyang ponjong mas..wonten nopo nggih??
Kembali Ke Atas Go down
maskotet
Warga
maskotet


Lokasi : jakarta timur
Reputation : 1
Join date : 05.01.09

KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitimeThu Feb 19, 2009 7:00 pm

aku yo wong ponjong ki kenopo on ontran2 po. heheheheh guyon... ngakak

Woro-woro mongo kulo aturi mampir wonten Facebook Ponjong
Kembali Ke Atas Go down
Sponsored content





KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Empty
PostSubyek: Re: KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA   KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA Icon_minitime

Kembali Ke Atas Go down
 
KECAMATAN PONJONG IBUKOTA GK YANG PERTAMA
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Jika Ibukota Negara Dipindahkan Ke GunungKidul,,Apa yang pertama kali akan kamu-kamu lakukan???
» aPa yANg pErTaMa Kali KaMu AkseS KalO NgeNet...?
» Bendungan BETON ~ PONJONG yang ELOK..
» siapa yang pertama dan terakhir sms kmu hari ini?
» Desa Pertama di AS yang Miliki Masjid

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FKOGK :: LOUNGE 'N CHIT-CHAT :: Teras Nongkrong-
Navigasi: