FKOGK
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Forum Komunitas Online Gunungkidul
 
IndeksJual BeliPortal FKOGKLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak

Go down 
4 posters
PengirimMessage
dwikoe
Camat
dwikoe


Lokasi : cedak kebun Raya Bogor
Reputation : 1
Join date : 19.06.08

4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Empty
PostSubyek: 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak   4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Icon_minitimeTue Sep 01, 2009 3:57 pm

4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak

Ketika Anda dan suami harus bekerja, Anda harus meninggalkan anak-anak di rumah bersama pengasuhnya. Namun, Anda tentu tak akan selalu bisa mengendalikan apa yang dilakukan anak-anak. Apakah pengasuh memengaruhi mereka dalam hal tontonan, apakah teman-temannya memberikan contoh perilaku yang buruk, ataukah anak-anak bebas mengakses internet tanpa pengawasan. Tiba-tiba, Anda menyadari anak sudah menelan banyak informasi yang belum pantas untuknya, atau anak merahasiakan sesuatu dari Anda.

Maka, penting bagi Anda untuk menerapkan saling percaya antara orangtua dan anak. Dengan selalu bersikap terbuka pada anak, kita bisa berharap anak pun akan meniru sikap baik tersebut. Sebaliknya, Anda pun mampu menerima bahwa anak memiliki kepribadiannya sendiri. Ia berhak bergaul dan melahap informasi sebanyak-banyaknya. Yang menjadi masalah sekarang, bagaimana memberikan kepercayaan pada anak untuk melakukan aktivitasnya, dan tetap bergaul tanpa meniru hal-hal yang negatif dari lingkungannya? Tips berikut mungkin bisa membantu.

1. Selalu ada untuknya
Biasakan anak bercerita dan bicara tentang pengalamannya setiap hari. Tanyakan, apa saja yang dilakukannya di sekolah. Biarkan anak mengutarakan ide, perasaan, dan ketakutannya secara terbuka. Dengarkan, jangan menggurui. Berusahalah agar Anda selalu ada di di sisinya ketika ia membutuhkan. Dorong anak untuk mengutarakan perasaannya secara kreatif dengan membuat tulisan atau lewat gambar.

2. Konsisten
Ciptakan rutinitas yang jelas dan konsisten. Misalnya, kapan waktu bermain, dan kapan waktu belajar. Sisihkan waktu Anda untuk menemani anak belajar. Bila sudah waktunya tidur katakan bahwa ia harus tidur, karena jika tidak, besok bisa bangun kesiangan dan terlambat ke sekolah. Ini akan membantu anak merasa aman dan terlindungi sehingga ia dapat belajar dengan jelas pula, apa yang benar dan yang salah. Jadi, bertindaklah selalu konsisten.

3. Sekali tidak, tetap tidak
Jika Anda berkata "Tidak", pastikan hal itu benar-benar pernyataan "Tidak", dan Anda serta pasangan bersepakat bahwa hal itu harus dipatuhi sesuai aturan.
Jangan memberi ancaman hukuman, atau berteriak. Anak ingin mengetahui apa arti "Tidak" dari Anda, yang benar-benar berarti TIDAK. Jadi, jika Anda sudah menerapkan aturan bahwa bermain game hanya boleh hari Sabtu dan Minggu, jangan mudah menyerah bila anak mulai merayu untuk bermain di hari lain.

4. Tak ada rahasia
Biasakan anak untuk tidak pernah menyimpan rahasia. Katakan padanya, menyimpan rahasia akan menimbulkan perasaan tak nyaman atau membingungkan. Hal ini mungkin bisa Anda lakukan lebih dulu, misalnya, katakan, "Tadi Ibu kesal sama ayah, soalnya ayah...." Dengan demikian, anak belajar untuk memahami perasaan ayah dan ibunya. Sebaliknya, anak juga belajar mengungkapkan perasaannya.

4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak 193929 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak 193929 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak 193929
Kembali Ke Atas Go down
http://www.elsppat.or.id
kandar
Presidium
kandar


Lokasi : jakarta asli Kemiri, Tanjung sari
Reputation : 25
Join date : 23.08.08

4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Empty
PostSubyek: Re: 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak   4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Icon_minitimeThu Sep 03, 2009 10:18 am

tararengkiu...

Coba entar kl udh mbak praktekin dishare lagi yaa mbak dwi...
Kembali Ke Atas Go down
http://syifauwongmantren.multiply.com
otom sutomo
Lurah
otom sutomo


Lokasi : Cinere Depok asli Rejosari Semin GK
Reputation : 0
Join date : 31.12.08

4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Empty
PostSubyek: Re: 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak   4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Icon_minitimeThu Sep 03, 2009 1:24 pm

Oooo ini baru teori to?
ya nggkpapalah buat referensi aja...
terimaksih
Kembali Ke Atas Go down
http://otomsutomo.blogspot.com
sacho_eka
Pengawas
sacho_eka


Lokasi : tangerang- banten
Reputation : 36
Join date : 03.11.08

4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Empty
PostSubyek: Re: 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak   4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Icon_minitimeFri Sep 04, 2009 11:54 pm

yang tidak kalah pentingnya menurut saya...
adalah pendidikan dan menanamkan pemahaman terhadap anak mengenai hal-hal yang kita khawatirkan kepada anak kita pada saat kita meninggalkan mereka (contoh ditinggal bekerja)
dan yang paling sangat di butuhkan tentunya pemahaman mengenai agama...
sehingga nilai2 kedewasaan anak dapat terwujud..dengan di tandai dengan pemahaman terhadap perbuatan dosa.. sehingga dia memiliki pemahaman tenatang apa yang boleh ia kerjakan dan apa yang tidak boleh ia kerjakan..

atau bisa juga di buat kesepakatan aturan2 yang harus di penuhi oleh anak tersebut,,,
seperti memberinya jadwal atau tugas2 rumah yang disesuaikan dengan kemampuannya..
misal membersihkan rumah... memasak dls..
hal ini juga dapat melatih tanggung jawab mereka..

lanjut
Kembali Ke Atas Go down
http://kiossticker.com
Sponsored content





4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Empty
PostSubyek: Re: 4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak   4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak Icon_minitime

Kembali Ke Atas Go down
 
4 Cara Memberi Kepercayaan pada Anak
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» (SEPUTAR ANAK) Kekerasan Pada Anak (bullying)
» MEMBERI LOGO PADA KLIK KANAN MY COMPUTER
» Hewan Memberi Sinyal / Pratanda Pada Manusia
» Jangan Memberi Nama Anak Sembarangan
» Kebiasaan Ngomong Cadel Pada Anak

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FKOGK :: ALL ABOUT GUNUNGKIDUL :: Wedding-
Navigasi: